5 Tempat Wisata Menarik di Kulon Progo, Kota Unik yang Dikunjungi Ganjar Pranowo

Kamis, 16 November 2023 - 16:31 WIB
loading...
5 Tempat Wisata Menarik di Kulon Progo, Kota Unik yang Dikunjungi Ganjar Pranowo
Tempat wisata menarik di Kulon Progo menjadi salah satu pencarian masyarakat di internet pasca Ganjar Pranowo mengunjungi kota tersebut Rabu, 15 November 2023. Foto/Dinas Pariwisata Kulon Progo
A A A
KULON PROGO - Tempat wisata menarik di Kulon Progo menjadi salah satu pencarian masyarakat di internet pasca Ganjar Pranowo mengunjungi desa di kota tersebut. Dalam kunjungannya ke Padukuhan Jimatan, Kalurahan Jatirejo, Kapanewon Lendah, Kulon Progo pada Rabu, 15 November 2023, ia disambut antusias oleh ratusan warga yang mengutarakan berbagai keluhan terkait harga beras, ketersediaan pupuk pertanian, dan penanganan stunting.

"Warga menyampaikan harga beras mahal, pupuk juga mahal dan sulit diperoleh, serta penanganan stunting," kata Ganjar Pranowo.

Ganjar Pranowo memberikan masukan kepada warga terkait penanganan stunting, menekankan pentingnya gotong royong dalam memberikan asupan bergizi bagi anak-anak yang mengalami stunting. Selain itu, ia juga mengungkapkan potensi maritim Kulon Progo yang besar namun belum dapat dimanfaatkan secara optimal karena fasilitas pelabuhan yang kurang memadai.

Selain itu, Ganjar menyoroti perlunya optimalisasi dan persiapan sumber daya manusia (SDM) di bidang kelautan melalui pendidikan.



"Setiap bertemu masyarakat, kami akan mendengarkan persoalan-persoalan yang dialami dan jadi tugas kami untuk menuntaskannya," jelas Ganjar Pranowo.

Kembali lagi dengan tempat wisata menarik Kulon Progo, sebenarnya pemasukan daerah ini dapat dioptimalisasikan melalui pengembangan pariwisata di kota tersebut. Apalagi, Yogyakarta seringkali menjadi opsi bagi masyarakat di luar daerah untuk berkunjung ke sana.

Sebagai referensi bagi liburan Anda, berikut tempat wisata menarik di Kulon Progo, kota yang dikunjungi Ganjar Pranowo.

Tempat Wisata Menarik di Kulon Progo, Kota yang Dikunjungi Ganjar Pranowo





1. Desa Wisata Nglinggo

5 Tempat Wisata Menarik di Kulon Progo, Kota Unik yang Dikunjungi Ganjar Pranowo

Foto/Dinas Pariwisata Kulon Progo

Desa Wisata Nglinggo yang berlokasi di Dusun Nglinggo, Desa Pagerharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, merupakan destinasi wisata kebun teh yang sayang untuk dilewatkan. Tempat ini cocok bagi mereka yang mencari ketenangan dan keindahan alam. Meskipun tidak memiliki skala yang besar, kebun teh ini memukau dengan kontur berundak-undak menyerupai sawah terasering di Bali, memberikan nuansa yang unik.

Berada di ketinggian perbukitan, pengunjung dapat menikmati pemandangan lembah dan bukit yang memikat di kejauhan. Kunjungan ke tempat ini tidak hanya memberikan kesegaran pikiran dengan udaranya yang segar tetapi juga memanjakan mata dengan panorama alam yang memikat sebagai tempat wisata menarik di Kulonprogo.

2. Puncak Widosari

5 Tempat Wisata Menarik di Kulon Progo, Kota Unik yang Dikunjungi Ganjar Pranowo

Foto/Dinas Pariwisata Kulon Progo
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2023 seconds (0.1#10.140)